7 Tips Memperkaya Kosa Kata Bahasa Inggris dan Mengerti Artinya
Artikel ini akan membahas tentang 7 tips memperkaya kosakata bahasa Inggris.
—
Hey, hey, hey, siapa di antara kalian yang di tahun 2022 ini memiliki resolusi lancar berbicara dalam bahasa Inggris? Sebagai bahasa internasional, bahasa Inggris merupakan bahasa paling berpengaruh untuk pendidikan dan juga karier seseorang. Hm, aku yakin semuanya pasti menginginkan hal yang sama. Akan tetapi, untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris, kamu memang harus membekali diri dengan banyak sekali kosakata.
Pada dasarnya, kosakata adalah elemen bahasa paling basic yang bisa memungkinkan kamu untuk lancar dalam berbicara, membaca, hingga menulis. Percaya deh, semakin banyak kosakata bahasa Inggris yang kamu kuasai, semakin mudah pula untuk kamu sampai ke titik sukses yang kita bicarakan sebelumnya.
Nah, maka dari itu, yuk, simak apa saja tujuh tips memperkaya kosakata bahasa Inggris berikut ini! Baca sampai habis ya!
1. Biasakan Dirimu Membaca
Cara memperkaya kosakata bahasa Inggris yang satu ini wajib banget untuk diterapkan oleh setiap pembaca setia blog English Academy. Tetapi, melakukannya akan membutuhkan usaha yang lebih. Pertama, kamu harus mulai membeli buku berbahasa Inggris. Indeed, aku mendorong kamu untuk keluar dari kenyamanan membaca buku berbahasa Indonesia.
Kedua, cobalah untuk menggarisbawahi kosakata bahasa Inggris baru yang tidak kamu pahami artinya. Setelah itu, kamu harus mencari tahu dan mempelajari arti dari kosakata baru yang tidak kamu pahami itu. Dengan begitu, kamu bisa menambah pengetahuan tentang banyak sekali kosakata dalam bahasa Inggris, mulai dari yang sederhana hingga yang kompleks. Selain itu, kamu juga bisa mencoba menggunakan kosakata yang baru kamu temui untuk membuat kalimat lain, loh. Sounds fun, right?
Oh, ya! Untuk membuat penerapan tips yang satu ini menjadi menyenangkan, aku mendorong kamu untuk membaca hal-hal yang berkaitan dengan hobi kamu. Tetapi, pastikan bacaan tersebut tertulis dalam bahasa Inggris, ya!
Baca Juga: 5 Cara Memahami Teks Bahasa Inggris dengan Cepat
2. Menonton Film dan Mendengarkan Lagu dalam Bahasa Inggris
Membaca buku terdengar membosankan untuk kamu? Atau membuat kamu mengantuk? Tenang, aku tau satu kegiatan yang dijamin nggak bakal terdengar membosankan apalagi membuat kamu mengantuk. Kegiatan tersebut adalah menonton film berbahasa Inggris.
Tetapi, untuk memperkaya kosakata bahasa Inggris dengan tips yang satu ini, kamu harus menyimak percakapan yang ada di dalam film pilihan kamu. Tak hanya menyimak, kamu harus menambah pengetahuan dengan menulis setiap kosakata dalam kalimat percakapan yang tidak kamu pahami artinya. Setelah itu, barulah kamu cari tahu arti dari kosa kata yang tidak kamu pahami itu. One more thing, untuk memudahkan proses belajar kosakata bahasa Inggris melalui film, kamu bisa memasang subtitle dan memutar kembali adegan yang sempat terlewat.
“What if I’m not a big fan of watching movies?” Eits, tenang aja keleus, masih ada lagu yang bisa dijadikan alat belajar kosakata bahasa Inggris kamu. Namun, kali ini, tugasmu adalah menyerap informasi yang diterima oleh telingamu. Saat mendengarkan lagu berbahasa Inggris, kamu mungkin akan menemukan satu atau lebih kosakata dalam lirik lagu yang tidak kamu pahami artinya.
Tentunya, hal ini bisa menghambat kamu untuk memahami makna dari lagu yang kamu dengarkan secara keseluruhan. Nah, gunakanlah rasa ingin tahu kamu untuk mengeksplorasi arti kosa kata dalam lirik lagu yang tidak kamu pahami artinya itu. See? Penerapan tips memperkaya kosa kata bahasa Inggris bisa menjadi menyenangkan, bukan?
3. Pelajari Minimal Satu Kosakata Bahasa Inggris Setiap Hari
Untuk menjadi sangat baik dalam apapun yang kamu lakukan, kamu harus melakukan hal yang sama setiap hari. Dalam konteks tulisan ini, aku mendorong kamu untuk mempelajari minimal satu kosakata bahasa Inggris dan artinya setiap hari. Tentunya, informasi kosakata bahasa Inggris yang wajib dihafal itu bisa datang dari mana saja. Be it from a billboard, book, television news, song, or film.
Coba deh kamu bayangkan, 1 tahun kan terdiri dari 365 hari. Jadi, apabila kamu benar-benar menerapkan tips yang satu ini, di penghujung tahun kamu akan menyadari bahwa kamu sudah memperkaya diri dengan 365 pengetahuan kosakata bahasa Inggris baru. Kalau sudah sebegitu banyaknya, tes kecakapan bahasa Inggris mana yang tidak bisa kamu taklukkan? Make each day count, guys! It’s what the winner does.
4. Buatlah Kamusmu Sendiri
Hah? Membuat kamusku sendiri? Gimana caranya, tuh? Tenang, membuat kamus sendiri itu urusan mudah, kok. Jadi, kamu kan sudah menerapkan kebiasaan untuk mempelajari satu kosakata bahasa Inggris baru setiap hari, tuh. Nah, gimana kalau hasil belajar kosakata per hari-mu ditulis dalam bentuk kamus pribadi? Great idea, isn’t it?
Nggak usah repot-repot, kamu bisa membuat sebuah tabel baik secara online maupun offline yang berisi daftar kosakata baru beserta artinya. Hal ini akan sangat bermanfaat untuk mengingat arti dari setiap kosakata yang pernah kamu pelajari. Cari tahu juga cara translate Inggris Indonesia yang baik dan benar supaya kamu nggak bingung.
Supaya kosakata barunya nggak masuk kuping kanan dan keluar kuping kiri gitu, lo. Oh, ya! Kamu bisa mendesain kamus sendiri dengan semenarik mungkin seperti membuat tulisan yang aesthetic, agar kamu tidak merasa malas untuk membacanya berulang kali.
Baca juga: Mengenal Tipe-tipe Soal dalam Tes TOEFL ITP: Bonus Contoh Soal dan Pembahasannya
5. Pastikan Kamu Memiliki Kamus Bahasa Inggris-Indonesia Online
Khususnya bagi pemula yang ingin memperkaya kosakata bahasa Inggris, hal yang satu ini cukup krusial untuk kamu miliki. But before that, aku ingin meminta kamu untuk mencatat kosakata bahasa Inggris baru yang tidak kamu pahami artinya.
Sekarang, untuk mengetahui arti dari kosakata baru tersebut dengan lebih mudah, kamu tentu membutuhkan Kamus Bahasa Inggris-Indonesia yang bisa diakses kapan pun dan di mana pun.
Artinya, kamu membutuhkan minimal satu Kamus Bahasa Inggris-Indonesia online. Dengan kamus tersebut, kamu bisa menemukan arti dari kosakata baru yang kamu temui pada billboard di jalan raya. Tapi, jangan lupa untuk pilih kamus yang tepat, kamu bisa cek caranya di artikel Cara Memilih Kamus Bahasa Inggris yang Baik dan Benar.
Percayalah, masih banyak kemudahan lain yang bisa kamu rasakan dari memiliki kamus di smartphone kesayangan. Nah, kamu dapat memilih salah satu aplikasi kamus yang aku rekomendasikan di bawah ini:
6. Mainkan Permainan Kata Bersama Temanmu
Hayo, ada yang tau nama permainan kata yang aku maksud nggak? Kamu yang sudah pernah membaca 7 Cara Menyenangkan untuk Belajar Bahasa Inggris pasti mengetahui jawabannya, deh. Tetapi, untuk kamu yang belum pernah membacanya, nama permainan kata yang aku maksud adalah Scrabble.
Scrabble adalah permainan yang melibatkan dua sampai empat orang berlomba untuk membentuk kata-kata dalam bahasa Inggris dengan kotak-kotak kecil berhuruf pada papan permainan. Nah, bermain scrabble merupakan cara yang menyenangkan sekaligus efektif untuk memperkaya kosa kata bahasa Inggris keren kamu. Dalam permainan ini, kamu akan merasa tertantang untuk membentuk sejumlah kata dalam bahasa Inggris dengan rangkaian huruf yang kamu miliki.
Selain Scrabble, kamu juga bisa berpartisipasi dalam permainan kata secara daring bersama dengan teman kamu melalui sebuah game bernama Words With Friends. So, what are you waiting for? Segera ajak teman kamu untuk bermain Scrabble atau Word With Friends, ya! It will be so much fun.
Baca juga: 7 Cara Belajar Bahasa Inggris untuk Pemula
7. Cobalah untuk Terlibat dalam Percakapan Bahasa Inggris Sesering Mungkin
Cara terbaik untuk memperkaya kosakata bahasa Inggris adalah dengan terlibat dalam percakapan bahasa Inggris sesering mungkin. Pertama, kamu bisa mulai membiasakan diri untuk melakukan percakapan sehari-hari dalam bahasa Inggris dengan keluarga atau sahabatmu. Yakin deh, kamu akan bertemu dengan beberapa kosakata sehari-hari yang baru, menyesuaikan dengan konteks percakapan.
Selain itu, kamu juga bisa cari kesempatan untuk melakukan dialog dalam bahasa Inggris dengan penutur asli atau yang biasa disebut sebagai native speaker. Berdialog dalam bahasa Inggris dengan native speaker memungkinkan kamu untuk mendapatkan kosakata yang belum pernah kamu dengar sebelumnya. That way, you’ll have the room to learn new things and enrich your English vocabulary. Satu lagi, selama proses belajar, kamu nggak perlu takut salah ya!
Akhirnya, itulah 7 tips memperkaya kosakata bahasa Inggris yang bisa kamu terapkan, terutama jika kamu adalah seorang pemula. Untuk memperkaya kosakata bahasa Inggris, kamu hanya harus memanfaatkan setiap momen yang ada untuk mempelajari hal baru. Hanya dengan melakukan demikian kamu akan mendapat hasil yang memuaskan dan memiliki peluang lebih banyak untuk pendidikan dan juga karier-mu di masa depan.
Nah, kalau pembendaharaan kosakata-mu sudah banyak, langkah selanjutnya adalah tingkatkan level belajarmu. Aku saranin kamu buat ambil course di English Academy deh. Di sana, kamu akan mendapat materi dalam empat aspek sekaligus, yaitu listening, writing, reading, dan speaking. Kalau ingin mengetahui terlebih dahulu bagaimana proses pembelajarannya, tersedia fasilitas trial class, lo. Gratis! Tunggu apalagi? Yuk, buruan cobain!
Referensi:
British Council. 2021. 6 Tips untuk Meningkatkan Kosakata bahasa Inggris. [online] Available at: https://www.britishcouncilfoundation.id/english/articles/new-words [Accessed 16 November 2021].
EF. 2021. 6 Cara Memperbanyak Kosa Kata dalam Bahasa Inggris. [online] Available at: https://www.ef.co.id/englishfirst/adults/blog/akademik-english-dan-persiapan-tes-inggris/memperbanyak-kosa-kata-bahasa-inggris/ [Accessed 16 November 2021].
Terbaik, 7., 2021. 7 Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline Terbaik. [online] JalanTikus. Available at: https://jalantikus.com/tips/kamus-bahasa-inggris-offline/ [Accessed 16 November 2021].
Artikel ini pertama kali ditulis oleh Clara Pricilla Adiputra, lalu diperbarui pada tanggal 4 Februari 2022 oleh Intan Aulia Husnunnisa.
Artikel ini akan membahas tentang 7 tips memperkaya kosakata bahasa Inggris.
—
Hey, hey, hey, siapa di antara kalian yang di tahun 2022 ini memiliki resolusi lancar berbicara dalam bahasa Inggris? Sebagai bahasa internasional, bahasa Inggris merupakan bahasa paling berpengaruh untuk pendidikan dan juga karier seseorang. Hm, aku yakin semuanya pasti menginginkan hal yang sama. Akan tetapi, untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris, kamu memang harus membekali diri dengan banyak sekali kosakata.
Pada dasarnya, kosakata adalah elemen bahasa paling basic yang bisa memungkinkan kamu untuk lancar dalam berbicara, membaca, hingga menulis. Percaya deh, semakin banyak kosakata bahasa Inggris yang kamu kuasai, semakin mudah pula untuk kamu sampai ke titik sukses yang kita bicarakan sebelumnya.
Nah, maka dari itu, yuk, simak apa saja tujuh tips memperkaya kosakata bahasa Inggris berikut ini! Baca sampai habis ya!
1. Biasakan Dirimu Membaca
Cara memperkaya kosakata bahasa Inggris yang satu ini wajib banget untuk diterapkan oleh setiap pembaca setia blog English Academy. Tetapi, melakukannya akan membutuhkan usaha yang lebih. Pertama, kamu harus mulai membeli buku berbahasa Inggris. Indeed, aku mendorong kamu untuk keluar dari kenyamanan membaca buku berbahasa Indonesia.
Kedua, cobalah untuk menggarisbawahi kosakata bahasa Inggris baru yang tidak kamu pahami artinya. Setelah itu, kamu harus mencari tahu dan mempelajari arti dari kosakata baru yang tidak kamu pahami itu. Dengan begitu, kamu bisa menambah pengetahuan tentang banyak sekali kosakata dalam bahasa Inggris, mulai dari yang sederhana hingga yang kompleks. Selain itu, kamu juga bisa mencoba menggunakan kosakata yang baru kamu temui untuk membuat kalimat lain, loh. Sounds fun, right?
Oh, ya! Untuk membuat penerapan tips yang satu ini menjadi menyenangkan, aku mendorong kamu untuk membaca hal-hal yang berkaitan dengan hobi kamu. Tetapi, pastikan bacaan tersebut tertulis dalam bahasa Inggris, ya!
Baca Juga: 5 Cara Memahami Teks Bahasa Inggris dengan Cepat
2. Menonton Film dan Mendengarkan Lagu dalam Bahasa Inggris
Membaca buku terdengar membosankan untuk kamu? Atau membuat kamu mengantuk? Tenang, aku tau satu kegiatan yang dijamin nggak bakal terdengar membosankan apalagi membuat kamu mengantuk. Kegiatan tersebut adalah menonton film berbahasa Inggris.
Tetapi, untuk memperkaya kosakata bahasa Inggris dengan tips yang satu ini, kamu harus menyimak percakapan yang ada di dalam film pilihan kamu. Tak hanya menyimak, kamu harus menambah pengetahuan dengan menulis setiap kosakata dalam kalimat percakapan yang tidak kamu pahami artinya. Setelah itu, barulah kamu cari tahu arti dari kosa kata yang tidak kamu pahami itu. One more thing, untuk memudahkan proses belajar kosakata bahasa Inggris melalui film, kamu bisa memasang subtitle dan memutar kembali adegan yang sempat terlewat.
“What if I’m not a big fan of watching movies?” Eits, tenang aja keleus, masih ada lagu yang bisa dijadikan alat belajar kosakata bahasa Inggris kamu. Namun, kali ini, tugasmu adalah menyerap informasi yang diterima oleh telingamu. Saat mendengarkan lagu berbahasa Inggris, kamu mungkin akan menemukan satu atau lebih kosakata dalam lirik lagu yang tidak kamu pahami artinya.
Tentunya, hal ini bisa menghambat kamu untuk memahami makna dari lagu yang kamu dengarkan secara keseluruhan. Nah, gunakanlah rasa ingin tahu kamu untuk mengeksplorasi arti kosa kata dalam lirik lagu yang tidak kamu pahami artinya itu. See? Penerapan tips memperkaya kosa kata bahasa Inggris bisa menjadi menyenangkan, bukan?
3. Pelajari Minimal Satu Kosakata Bahasa Inggris Setiap Hari
Untuk menjadi sangat baik dalam apapun yang kamu lakukan, kamu harus melakukan hal yang sama setiap hari. Dalam konteks tulisan ini, aku mendorong kamu untuk mempelajari minimal satu kosakata bahasa Inggris dan artinya setiap hari. Tentunya, informasi kosakata bahasa Inggris yang wajib dihafal itu bisa datang dari mana saja. Be it from a billboard, book, television news, song, or film.
Coba deh kamu bayangkan, 1 tahun kan terdiri dari 365 hari. Jadi, apabila kamu benar-benar menerapkan tips yang satu ini, di penghujung tahun kamu akan menyadari bahwa kamu sudah memperkaya diri dengan 365 pengetahuan kosakata bahasa Inggris baru. Kalau sudah sebegitu banyaknya, tes kecakapan bahasa Inggris mana yang tidak bisa kamu taklukkan? Make each day count, guys! It’s what the winner does.
4. Buatlah Kamusmu Sendiri
Hah? Membuat kamusku sendiri? Gimana caranya, tuh? Tenang, membuat kamus sendiri itu urusan mudah, kok. Jadi, kamu kan sudah menerapkan kebiasaan untuk mempelajari satu kosakata bahasa Inggris baru setiap hari, tuh. Nah, gimana kalau hasil belajar kosakata per hari-mu ditulis dalam bentuk kamus pribadi? Great idea, isn’t it?
Nggak usah repot-repot, kamu bisa membuat sebuah tabel baik secara online maupun offline yang berisi daftar kosakata baru beserta artinya. Hal ini akan sangat bermanfaat untuk mengingat arti dari setiap kosakata yang pernah kamu pelajari. Cari tahu juga cara translate Inggris Indonesia yang baik dan benar supaya kamu nggak bingung.
Supaya kosakata barunya nggak masuk kuping kanan dan keluar kuping kiri gitu, lo. Oh, ya! Kamu bisa mendesain kamus sendiri dengan semenarik mungkin seperti membuat tulisan yang aesthetic, agar kamu tidak merasa malas untuk membacanya berulang kali.
Baca juga: Mengenal Tipe-tipe Soal dalam Tes TOEFL ITP: Bonus Contoh Soal dan Pembahasannya
5. Pastikan Kamu Memiliki Kamus Bahasa Inggris-Indonesia Online
Khususnya bagi pemula yang ingin memperkaya kosakata bahasa Inggris, hal yang satu ini cukup krusial untuk kamu miliki. But before that, aku ingin meminta kamu untuk mencatat kosakata bahasa Inggris baru yang tidak kamu pahami artinya.
Sekarang, untuk mengetahui arti dari kosakata baru tersebut dengan lebih mudah, kamu tentu membutuhkan Kamus Bahasa Inggris-Indonesia yang bisa diakses kapan pun dan di mana pun.
Artinya, kamu membutuhkan minimal satu Kamus Bahasa Inggris-Indonesia online. Dengan kamus tersebut, kamu bisa menemukan arti dari kosakata baru yang kamu temui pada billboard di jalan raya. Tapi, jangan lupa untuk pilih kamus yang tepat, kamu bisa cek caranya di artikel Cara Memilih Kamus Bahasa Inggris yang Baik dan Benar.
Percayalah, masih banyak kemudahan lain yang bisa kamu rasakan dari memiliki kamus di smartphone kesayangan. Nah, kamu dapat memilih salah satu aplikasi kamus yang aku rekomendasikan di bawah ini:
6. Mainkan Permainan Kata Bersama Temanmu
Hayo, ada yang tau nama permainan kata yang aku maksud nggak? Kamu yang sudah pernah membaca 7 Cara Menyenangkan untuk Belajar Bahasa Inggris pasti mengetahui jawabannya, deh. Tetapi, untuk kamu yang belum pernah membacanya, nama permainan kata yang aku maksud adalah Scrabble.
Scrabble adalah permainan yang melibatkan dua sampai empat orang berlomba untuk membentuk kata-kata dalam bahasa Inggris dengan kotak-kotak kecil berhuruf pada papan permainan. Nah, bermain scrabble merupakan cara yang menyenangkan sekaligus efektif untuk memperkaya kosa kata bahasa Inggris keren kamu. Dalam permainan ini, kamu akan merasa tertantang untuk membentuk sejumlah kata dalam bahasa Inggris dengan rangkaian huruf yang kamu miliki.
Selain Scrabble, kamu juga bisa berpartisipasi dalam permainan kata secara daring bersama dengan teman kamu melalui sebuah game bernama Words With Friends. So, what are you waiting for? Segera ajak teman kamu untuk bermain Scrabble atau Word With Friends, ya! It will be so much fun.
Baca juga: 7 Cara Belajar Bahasa Inggris untuk Pemula
7. Cobalah untuk Terlibat dalam Percakapan Bahasa Inggris Sesering Mungkin
Cara terbaik untuk memperkaya kosakata bahasa Inggris adalah dengan terlibat dalam percakapan bahasa Inggris sesering mungkin. Pertama, kamu bisa mulai membiasakan diri untuk melakukan percakapan sehari-hari dalam bahasa Inggris dengan keluarga atau sahabatmu. Yakin deh, kamu akan bertemu dengan beberapa kosakata sehari-hari yang baru, menyesuaikan dengan konteks percakapan.
Selain itu, kamu juga bisa cari kesempatan untuk melakukan dialog dalam bahasa Inggris dengan penutur asli atau yang biasa disebut sebagai native speaker. Berdialog dalam bahasa Inggris dengan native speaker memungkinkan kamu untuk mendapatkan kosakata yang belum pernah kamu dengar sebelumnya. That way, you’ll have the room to learn new things and enrich your English vocabulary. Satu lagi, selama proses belajar, kamu nggak perlu takut salah ya!
Akhirnya, itulah 7 tips memperkaya kosakata bahasa Inggris yang bisa kamu terapkan, terutama jika kamu adalah seorang pemula. Untuk memperkaya kosakata bahasa Inggris, kamu hanya harus memanfaatkan setiap momen yang ada untuk mempelajari hal baru. Hanya dengan melakukan demikian kamu akan mendapat hasil yang memuaskan dan memiliki peluang lebih banyak untuk pendidikan dan juga karier-mu di masa depan.
Nah, kalau pembendaharaan kosakata-mu sudah banyak, langkah selanjutnya adalah tingkatkan level belajarmu. Aku saranin kamu buat ambil course di English Academy deh. Di sana, kamu akan mendapat materi dalam empat aspek sekaligus, yaitu listening, writing, reading, dan speaking. Kalau ingin mengetahui terlebih dahulu bagaimana proses pembelajarannya, tersedia fasilitas trial class, lo. Gratis! Tunggu apalagi? Yuk, buruan cobain!
Referensi:
British Council. 2021. 6 Tips untuk Meningkatkan Kosakata bahasa Inggris. [online] Available at: https://www.britishcouncilfoundation.id/english/articles/new-words [Accessed 16 November 2021].
EF. 2021. 6 Cara Memperbanyak Kosa Kata dalam Bahasa Inggris. [online] Available at: https://www.ef.co.id/englishfirst/adults/blog/akademik-english-dan-persiapan-tes-inggris/memperbanyak-kosa-kata-bahasa-inggris/ [Accessed 16 November 2021].
Terbaik, 7., 2021. 7 Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline Terbaik. [online] JalanTikus. Available at: https://jalantikus.com/tips/kamus-bahasa-inggris-offline/ [Accessed 16 November 2021].
Artikel ini pertama kali ditulis oleh Clara Pricilla Adiputra, lalu diperbarui pada tanggal 4 Februari 2022 oleh Intan Aulia Husnunnisa.